Nama
Kanji : ピッコロ
Romaji : Manga "The Fist Of Son-Goku"
Anime "Lost and Found"
Movie "The Tree Of Might"
Game "Dragon Ball Budokai Tenkaichi"
Ras : Namek
Lahir : 9 Mei
Piccolo (ピッコロ Pikkoro), merupakan tokoh fiksi karya Akira Toriyama dalam manga dan anime Dragon Ball. Piccolo muncul pertama kalinya sebagai reinkarnasi dari Raja Iblis Piccolo, ia muncul pada manga bab 167 yang diterbitkan majalah mingguan Shonen Jump pada 4 April 1988.[2] Ia awalnya merupakan tokoh antagonis dalam Dragon Ball, kemudian seiring berjalannya cerita, ia berubah menjadi tokoh protagonis dalam kisah ini. Ia merupakan seorang alien dari planet Namek. Secara biologis, Piccolo tidak memiliki jenis kelamin, karena bangsa Namek tidak seperti halnya manusia. Namun dalam penokohannya, ia digambarkan berjenis kelamin laki-laki.
Piccolo terlihat seperti penduduk Namek pada umumnya, berwarna hijau dengan telinga yang panjang dan runcing tidak memiliki halis dan memiliki sebuah tanduk. Piccolo sering memakai jubah dan penutup kepala berwarna putih kalau ia tidak sedang bertarung. ketika ia bertarung, ia melepas jubah dan penutup kepalany dan itu membuatnya kuat dikarenakan jubah dan penutup kepala itu berat.
Piccolo pernah mengajar Gohan saat ia mengakui bahwa Gohan kuat setelah ia melawan raditz demi mengendalikan kekuatannya dan Gohan pun adalah orang pertama yang menganggap Piccolo sebagai temannya.
Piccolo adalah belahan tubuh atau jiwa dari Kami-sama atau Dewa Bumi, maka jika ia mati Kami-sama pun akat ikut mati, pada saat Android Saga Piccolo bergabung dengan Kami-sama dan membuat ia lebih kuat dari para Z fighter pada saat itu (sebelum Vegeta berhasil berubah menjadi Super Vegeta).
0 comments:
Post a Comment